H3 Classmeeting Juni 2023 Spensalu

halo semuanya, kembali lagi nih di acara classmeeting hari ke 3 yaitu tepatnya kamis, 15 Juni 2023 di smpn 1 lumajang,setelah kemarin kami libur karena adanya pentas PAI dan kami menjadi tuan rumah. Hari ini terdapat 2 lomba nih yaitu lomba CLBK dan lomba reportase.Nah, gambar diatas menunjukkan lomba CLBK yaitu Cerita Lintas Bahasa Keren. Lomba ini diikuti oleh perwakilan kelas 7 dan 8 smpn 1 lumajang tepatnya berada di lapangan tengah yang tampil secara langsung di depan seluruh siswa siswi smpn 1 lumajang.Lomba ini diikuti 1 perwakilan siswa/i setiap kelas. Lomba ini mendongeng yang bisa menggunakan bahasa indonesia, bahasa inggris atau bahasa daerah tetapi di utamakan menggunakan bahasa inggris. Lomba ini dimulai dari jam 08.00 spai 11.00 WIB, tentu dengan waktu Istirahat dari jam 09.00 sampai 09.30 WIB. Lomba ini di juri oleh Bapak Afduk Zamzami yaitu sebagai guru seni budaya di smpn 1 lumajang, Ibu Nurridha Rahmania sebagai guru bahasa daerah di smpn 1 lumajang, dan ibu Daiyatul Istiqomah sebagai guru PPKN di smpn 1 lumajang. Juara dari lomba ini yaitu:

Juara dari kelas 7:

Juara 1:

Juara 2:

Juara 3:

Juara dari kelas 8:

Juara 1: Kelas 8C

Juara 2: Kelas 8A

Juara 3: Kelas 8B

note: juara menunggu keputusan juri,tetap pantau web ini yaa

Lomba kedua hari ini yaitu Reportase. Lomba ini di ikuti oleh perwakilan setiap kelas siswa siswi kelas 7 dan 8. Lomba ini yaitu mendokumentasi,me report,merekam kegiatan pada hari ini kamis 15 Juni 2023, lalu mereka mengeditnya dan dikumpulkan paling lambat besok jumat 16 Juni 2023. Lomba ini diwakilkan 2 sisw/i setiap kelasnya. Setelah mengedit dan dirasa cukup, maka video akan di upload di medsos kelas/pribadi. Hasil yang terbaik dialah pemenang dari lomba ini. Untuk karya terbaik insyaallah akan kami umumkan besok atay lusa ,menunggu keputusan dari dewan juri.

dilanjutkan dengan acara yang ke 3 yaitu penampilan yel yel oleh one force spensalu di lapangan tengah setelah lomba CLBK yaitu tepatnya pukul 11.00 sampai selesai. Mereka bernyanyi,mengajak seluruh siswa siswi untuk menyuarakan suara,menyuarakan yel yelnya dengan penuh semangat, menunjukkan bahwa spensalu bukanlah sekolah biasa ,melainkan sekolah yang berkarakter.

sekian itulah informasi yang dapat kami sampaikan hari ini. Siapa pemenang CLBK? dan bagaimana kelanjutan lomba reportase?lalu bagaimana lomba lomba dihari selanjutnya? Tetap pantau web kami ya,jangan lupa berikan komentar yang positif!

Kamis, 15 Juni 2023 Dzaky Unggullabib Wicaksono melaporkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *